Senin, 20 Oktober 2014

SEJARAH SINGKAT


Nama Madrasah          : MAS Mathla’ul Anwar Kepuh Cinangka
Alamat                        : Jl. Raya Karang Bolong  Kp. Kepuh Ds. Bantarwaru Kec.
                                      Cinangka Kab. Serang-Banten 42167 
HP                               : 081310347565/087772025706
NSM                            : 131.236.040.019
Madrasah Aliyah Mathla’ul Anwar Kepuh-Cinangka  berdiri pada tahun 1979 merupakan salah satu lembaga pendidikan islam dibawah pengelolaan  Perguruan Mathla’ul Anwar Kepuh yang status tanahnya hak milik yayasan. Biaya yang digunakan dalam membangun lembaga ini adalah atas hasil swadaya masyarakat yang bangunannya waktu itu sangat sederhana yang dindingnya terbuat dari bilik dengan menggunakan tiang bambu dan beratapkan rumbiya, tetapi pada saat itu animo masyarakat sangat besar sehingga murid yang belajar di madrasah ini dari tahun ke tahun semakin bertambah. Berikut ini adalah tokoh-tokoh yang berjasa besar dalam membangun lembaga pendidikan  Madrasah Aliyah Mathla’ul Anwar Kepuh-Cinangka :
1. KH. Saiman ( Cikiara )
2. KH. Akhyar (Kepuh)
3. Kiyai Halimi (Kepuh)
4. KH. Abdussalam (Kepuh)
5. KH. M. Nuh (Kepuh)
6. KH. Masuta (Kubang Karees)
7. KH. Abdul Syukur (Kepuh)
8. KH. Isman (Cikondang)
9. Hj. Hindun (Kepuh)
10. H. Abdul Malik 
11. H. Syamsudin (Kubang Karees)
12. H. Kurtubi (Kepuh)
13. Khusni Said (Kepuh)
14. Hj. Aminah (Menes)
15. KH. Syarto (Kepuh)
16. Uci Sanusi (Kubang Karees)
17. H. Arkasim (Kepuh)
18. Masaliyudin (Kepuh)
19. Janawi (Kepuh)
20. KH. Sauri (Kepuh)
21. KH. M.Ardabily Akhyar,BA (Kepuh)
22. KH. A. Ruyadi Zaeni (Kepuh)
23. H. Dhoifun,HS.BA (Kepuh)
24. Sayuti Akhyar BA ( Kepuh)
25. H. Rukhissalam (Kepuh)
Keberadaan lingkungan Madrasah Aliyah Mathla’ul Anwar Kepuh-Cinangka yang perjalanannya yang sudah lebih setengah abad, Madrasah Aliyah Mathla’ul Anwar Kepuh Cinangka Serang cukup baik, sehingga masyarakatpun menyambut dengan sambutan yang sangat baik, masyarakat sangat antusias atas keberadaan Madrasah Aliyah  Mathla’ul Anwar Kepuh, karena keberadaan sangat di nanti oleh masyarakat baik dari dalam daerah maupun luar daerah, terbukti dengan banyaknya siswa yang sekolah ke Madrasah Aliyah Mathla’ul Anwar Kepuh dari luar daerah seperti dari karawang,  bekasi, lampung, tangerang, Jakarta dan dari daerah lainnya.
Lembaga pendidikan ini merupakan satu wadah untuk mencetak anak didik agar bisa mandiri , berakhlakul karimah , berbudi pekerti yang luhur sesuai dengan apa yang diharapkan oleh masyarakat dan selalu beriman serta bertaqwa kepada zat yang menciptakannya.
Letak keberadaan Madrasah Aliyah Mathla’ul Anwar Kepuh Cinangka serang banten sudah sangat dikenal oleh masyarakat luas, selain Madrasah ada juga beberapa pesantren yang berada dibawah naungan perguruan Mathla’ul Anwar Kepuh-Cinangka, pesantren tersebut lebih banyak di isi oleh santri yang berasal dari luar daerah,Pesantren tersebut adalah darul Anwar, Nurul Anwar, dan Miftahul Huda. Madrasah Aliyah Mathla’ul Anwar Kepuh-Cinangka telah mengalami beberapa kali regenerasi kepemimpinan. Dibawah ini beberapa yang pernah dan sedang memimpin Madrasah Aliyah Mathla’ul Anwar Kepuh-Cinangka :
1.    KH. A. Ruyadi Zaeni
2.    Rijalussalam, S.Kom
3.    Dedi Suhandi, S.Ag
4.    Imam, S.Ag
5.    Edih Sarto, S.Ag
6.    Uut Sutisna, S.Pd.I


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Saran dan Komentar anda

Pernyataan Sikap Perguruan MA Kepuh

Pernyataan Sikap Pengurus Perguruan Mathla’ul Anwar Kepuh Atas Kejahatan Penusukan Terhadap Menteri Polhukam Jenderal (Purn) Dr. H. Wira...